Beyond Evil merupakan drama bergenre psychological thriller dengan kejadian pembunuhan berantai yang terjadi di kota munju. Drama ini merupakan drama yang tayang di JTBC setiap hari jumat dan sabtu pukul 23.00 KST (waktu korea). Drama ini direncanakan berjumlah 16 episode dan sejauh ini mendapat rating tayangan yang sangat baik.
Beyond Evil diperankan oleh aktor ternama diantaranya Shin Ha Kyun sebagai Lee Dong Shik dan Yeo Jin Goo sebagai Han Joo Won.
Lee Dong Shik merupakan seorang polisi yang bekerja di kantor wilayah Manyang di kota Munju. Dia seseorang yang terlihat tidak memiliki perasaan dan tidak peduli namun dibalik itu dia sangat mempedulikan orang-orang disekitarnya. Dua puluh tahun yang lalu adik dari Lee Dong Sik menjadi korban pembunuhan dengan hanya ditemukan ujung jari-jarinya. Setelah kasus pembunuhan adiknya terjadi kasus pembunuhan lain dengan korban bernama Bang Ju Seon. Penyelidikan yang dilakukan polisi pada waktu itu merujuk pada Lee Dong Sik sebagai pelaku pembunuhan namun akhirnya dia dibebaskan karena dia memilki alibi yang kuat. Namun kejadian tersebut mengubah hidupnya dan keluarganya. Ayahnya meninggal saat mencari sang adik dan ibunya menjadi depresi. Lee Dong Shik yang dulunya seorang anak yang ceria tumbuh menjadi polisi yang pendiam, misterius dan penuh dengan hal-hal gila.
Han Joo Won merupakan seorang polisi yang pintar dan memiliki pangkat tinggi di usianya yang masih muda. Dia juga merupakan seorang lulusan dari luar negeri. Ayah Han Joo Won merupakan seorang perwira polisi yang akan segera naik menjadi seorang jenderal. Ayahnya tidak ingin Han Joo Won membuat masalah sehingga memutuskan untuk memindahkan Han Joo Won di kantor polisi Manyang. Namun ternyata Han Joo Won memiliki rencananya sendiri. Dia sedang berusaha menyelidiki kasus pembunuhan yang adik Lee Dong Shik yang terjadi 20 tahun lalu. Han Joo Won juga percaya bahwa Lee Dong Shik merupakan tersangka dari kasus pembunuhan tersebut.
Setelah kepindahan Han Joo Won di kantor polisi Manyang terdapat kejadian yang tidak terduga yaitu penemuan mayat oleh Han Joo Won dan Lee Dong Shik. Mayat tersebut dicurigai adalah korban dari pembunuh yang sama dengan kejadian 20 tahun lalu. Selain itu, tidak lama setelah penemuan mayat tersebut, ditemukan potongan kuku seorang wanita muda yang sudah seperti anak bagi Lee Dong Shik. Hal ini, menggemparkan seluruh kota munju dan menimbulkan kesedihan bagi orang-orang di daerah manyang.
Han Joo Won yang masih percaya bahwa Lee Dong Shik adalah pembunuh yang melakukan pembunuhan tersebut berusaha untuk mencari bukti-bukti kuat untuk menangkap Lee Dong Shik. Benarkah Lee Dong Shik adalah pembunuh yang sedang dicari?
Drama ini banyak membuat kita berpikir tentang siapa pembunuhnya. Selain itu, masyarakat manyang yang begitu dekat satu sama lain namun terlihat misterius dan saling memiliki rahasia, Hal ini semakin membuat kita bertanya-tanya siapakah pembunuh dalam drama ini.
Terimakasih sudah membaca dan selamat menonton.
Follow me
Instagram : @annisasenati
Twitter : @annisarahayu
Komentar
Posting Komentar